Hollywood Akan Meremake Film Horor Korea Selatan, Gonjiam: Haunted Asylum

Hollywood Akan Meremake Film Horor Korea Selatan, Gonjiam: Haunted Asylum – Film horor Korea Selatan, Gonjiam: Haunted Asylum (2018), yang oleh beberapa penggemar film disebut versi Korea dari The Blair Witch Project (1999), akan segera diremake oleh Hollywood.

Dilansir dari The Hollywood Reporter, perusahaan Amerika Black Box Management bergabung dengan BH Entertainment yang berbasis di Seoul akan membuat remake versi Amerika dari film populer yang sangat polpiler di tahun 2018 tersebut. Kedua perusahaan tersebut baru-baru ini menandatangani kemitraan strategis baru, dan remake yang akan dating ini akan menandai proyek pertama mereka kunjungi drama korea streaming.

Gonjiam: Haunted Asylum adalah film horor berformat foud-footage tentang sekelompok orang yang menjelajahi rumah sakit jiwa yang telah terbengkalai. Mereka menyelidiki rumah sakit tersebut sambil menyiarkan petualangan mereka secara langsung melalui inernet. Diproduksi dengan anggaran hanya $2,2 juta, film ini meraup lebih dari $20 juta di seluruh dunia.

Film asli versi Koreanya diarahkan oleh Jung Bum-Sik dan dibintangi oleh Wi Ha-Joon, Park Ji-Hyun, Oh Ah-Yeon, Moon Ye-Won, Park Sung-Hoon, Lee Seung-Wook dan Yoo Je-Yoon.